Korea Selatan merupakan negara minoritas muslim. Meski begitu, Korea Selatan tetap memperhatikan kebutuhan muslim khususnya wisatawan muslim dengan membangun masjid di Korea.

Dengan fasilitas ini membuat Korea Selatan akhirnya menyediakan pariwisata berlabelkan Muslim Friendly Korea. Tidak hanya tempat ibadah namun seiring berjalannya waktu juga banyak didukung dengan adanya restoran-restoran halal dan ramah muslim. Hal ini dilakukan demi kenyamanan warga muslim yang berkunjung ke Korea.

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas masjid-masjid yang ada di Korea Selatan.

Masjid Pertama di Korea Selatan – Masjid Pusat Seoul

Masjid ini berlokasi di Hannam-dong, Distrik Yongsan. Masjid Pusat Seoul ini dibuka pada tahun 1976. Masjid ini dibangun atas inisiasi dari Korea Muslim Federation, donasi pemerintah Korea, dan dana hibah dari pemerintah Arab Saudi.

Masjid Pusat Seoul
Masjid Pusat Seoul. Image source: google

Masjid tertua di Itaewon ini, dibangun tiga lantai. Lantai pertama adalah kantor administrasi, lantai kedua tempat sholat laki-laki, dan lantai tiga tempat sholat perempuan.

Selain sebagai pusat syiar Islam di Korea, lokasi masjid ini dikelilingi berbagai restoran Halal Korea. Lokasinya juga terletak diantara Hangang River dan Namsan Mountain.

Masjid di Korea
Lingkungan Masjid Pusat Seoul. Image source: idntimes

Nah, jika kamu berkunjung ke Korea khususnya di Seoul, jangan lupa untuk mampir ke sini. Selain untuk berdoa, kalian juga bisa menikmati pemandangan kota di tepi sungai Hangang.

Alamat: 39 Usadan-ro 10-gil, Hannam-dong, Yongsan-gu, Seoul, South Korea ; Telp. 02.793.6908

Masjid Pocheon

Masjid di Korea satu ini berlokasi di Gyeonggi-do. Tempat ini beroperasi pada jam 10.00 am – 7.00 pm.

Masjid Pocheon
Masjid Pocheon. Image source: Korea Muslim Federation

Alamat: 10-1, Solmoru-ro 98beon-gil, Pocheon-si, Gyeonggi-do ; Telp. +82.31.542.4696

Masjid Paju

Seperti namanya, masjid ini terletak di wilayah Paju, Gyeonggi. Masjid yang biasa juga dikenal dengan nama masjid Gyeonggi ini terletak antara Seoul dan kota Kaesong Korea Utara. Masjid ini bentuknya kotak dan bisa dikatakan cukup unik.

Masjid Paju
Masjid Paju. Image source: keluyuran.com

Alamat: 421-9, Yeong Tae-ri, Wonreung-myeon, Paju-si, Gyeonggi-do ; Telp. 031.946.2110

Masjid Anyang

Masjid ini terletak tak jauh dari Seoul dan masih berada di wilayah Gyeonggi-do. Masjid ini dinamakan Masjid Rabita Anyang.

Masjid Rabita Anyang
Masjid Rabita Anyang. Image Source: Korea Muslim Federation

Alamat : 37-49 Samdeok-ro, Manan-gu, Anyang-si, Gyeonggi-do ; Telp. 031.444.7757

Masjid Ansan

Masjid Ansan atau biasa disebut Masjid Sirothol Mustaqim ini juga memiliki tiga lantai. Di lantai paling atas merupakan pusat kegiatan keagamaan di masjid ini, seperti pengajian, dan lain-lain.

Masjid Ansan
Masjid Ansan (Masjid Sirothol Mustaqim)

Alamat: 741-5 Wongok-dong, Danwon-gu, Ansan-si, Gyeonggi-do, Korea Sel. ; Telp. 031.492.1948

Baca Juga : 4 Tempat Wisata di Seoul Miliki Tempat Sholat

Masjid Gimpo

Masjid gimpo masih terletak di wilayah Gyeonggi-do. Untuk mengajukan pertanyaan seputar kegiatan di masjid Gimpo, kalian bisa langsung menghubungi nomor yang tertera berikut.

Masjid Gimpo
Masjid Gimpo. Image source: Korea Muslim Federation

Alamat: 329, Wolha-ro, Gimpo-si, Gyeonggi-do ; Telp. +82.10.5495.9871

Masjid Gyeonggi Gwangju

Masih di wilayah Gyeonggi, terdapat masjid yang bernama Gyeonggi Gwangju. Tempat sholat laki-laki dan wanita juga terpisah.

Gyeonggi-Gwangju Masjid
Masjid Gyeonggi-Gwangju. Image source: halalroad.com

Alamat: 10, Yeokdong-ro 34beon-gil, Gwangju-si, Gyeonggi-do ; Telp. 031.761.3424

Masjid Bupyeong

Masjid Bupyeong terletak di antara Seoul dan Incheon, tepatnya di ujung timur Incheon. Masjid ini merupakan tempat ibadah bagi warga muslim di sekitar termasuk warga Kompleks Industri Namdong Incheon. Kebanyakan jamaah yang datang ke masjid di Korea satu ini dipenuhi oleh warga muslim yang merupakan pendatang.

Masjid Bupyeong
Masjid Bupyeong. Image source: tenindonesia.com

Alamat: 5, Majang-ro, Bupyeong-gu, Incheon ;Telp. 032.512.2612

Masjid Gumi

Masjid Gumi atau biasa disebut Gumi Al-Huda Masjid ini terletak di Gyeongsangbuk. Masjid ini terbuka 24 jam, jadi kalian dapat berkunjung kapan saja.

Masjid Al-Huda, Gumi
Masjid Al-Huda, Gumi. Image source: Halalroad.com

13, Gumi Jungang-ro 31-gil, Gumi-si, Gyeongsangbuk-do. Inquiries. +82-54-458-9046.

Masjid Changwon

Masjid Changwon atau disebut juga Masjid Sayyidina Bilal Changwon terletak di Provinsi Gyeongsang Selatan. Masjid ini dibangun atas inisiasi pengumpulan dana oleh Komunitas Muslim Indonesia (KMI). Wah, bangga juga nih Muslim Indonesia bisa berkontribusi membangun masjid di Korea Selatan.

Masjid Sayyidina Bilal Changwon
Masjid Sayyidina Bilal Changwon. Image source: halalroad.com

Alamat: 74, Oedong Hallim-ro, Seongsan-gu, Changwon-si, Gyeongsangnam-do ; Telp. 010.2132.1011

Masjid Daegu

Masjid ini memiliki jam operasional mulai pukul 05.00 am sampai 10.00 pm. Untuk tempat sholat laki-laki dan perempuan terpisah.

Masjid Daegu
Masjid Daegu. Image source: Korea Muslim Federation

3, Waryong-ro 54-gil, Dalseo-gu, Daegu ; Telp. 053.523.2171, 010-2306-3691

Masjid Busan

Masjid Busan atau disebut juga Masjid Al-Fatah Busan dibagung pada tahun 1980. Masjid ini didanai oleh Ali Fellaq yang merupakan mantan Menteri Keuangan Libya.

Masjid Al-Fatah Busan
Masjid Al-Fatah Busan. Image source: idntimes

Gedung ini terdiri atas tiga lantai. Untuk tempat sholat laki-laki di lantai 2 sedang wanita di lantai 3. Di sebelahnya ada salah satu restoran halal yang bernama Cappadocia Turkish Kebab House. Wajib banget nih kesini kalau lagi ke Busan.

113-13, Geumdan-ro, Geumjeong-gu, Busan ; Telp. 051.518.9991

Masjid Daejeon

Masjid ini berada di lantai 2 gedung. Tempat sholat antara laki-laki dan wanita juga terpisah di mesjid ini.

Masjid Daejeon
Masjid Daejeon. Image source: travelbuddy.id

193, Daehak-ro, Yuseong-gu, Daejeon ; Telp. 010.5947.8304

Masjid Jeonju

Masjid Jeonju juga terkenal dengan nama Masjid Abu Bakar Al Siddiq. Mesjid ini berdiri pada tahun 1985 yang dicetuskan oleh Imam besar Korea Selatan yakni Dr. Abdul Wahab Zahid. Masjid ini memiliki kubah seperti masjid pada umumnya.

Masjid Jeonju (Masjid Abu Bakar Al Siddiq)
Masjid Jeonju (Masjid Abu Bakar Al Siddiq). Image source: keluyuran.com

31, Baekdong 6-gil, Deokjin-gu, Jeonju-si, Jeollabuk-do ; Telp. 063.243.1483

Masjid Jeonnam Gwangju

Masjid Jeonnam atau lebih dikenal dengan nama Masjid Jeolla-Gwangju ini memiliki area seluas 149 m². Untuk tempat sholatnya tidak ada sekat antara perempuan dan pria.

Masjid Gwangju Jeollanam-do
Masjid Gwangju Jeollanam-do. Image source: Korea Muslim Federation

2-12, Yangsanje-ro 137beon-gil, Buk-gu, Gwangju ; Telp. 062.574.5463

Masjid Jeju

Masjid Jeju atau disebut juga Jeju Islamic Center merupakan pusat kegiatan muslim di Jeju dan merupakan satu-satunya masjid di Pulau Jeju.

Alamat : No 1208, 17-2 Woohyeong 6-gil, Jeju-si, Pulau Jeju, Korea Selatan ; Telp. 064-712-1215, 010-3962-3932

Masjid At-Taubah

Masjid At-Taubah adalah salah satu masjid yang terletak di Daegu. Masjid ini hanya memiliki satu ruangan untuk beribadah tanpa sekat antara perempuan dan laki-laki.

38, Dalseong Chandong 2-ro, Dalseong-gun, Daegu ; Telp. 070.8977.8171

Masjid Al-Hikmah

Masjid Al-Hikmah berada di Daegu. Masjid ini buka selama 24 jam di hari Jumat. oh iya, untuk masjidnya sendiri hanya terdiri satu ruangan untuk sholat. Jadi tidak ada pembatas untuk laki-laki dan perempuan.

1, Nongong-ro 11-gil, Dalseong-gun, Daegu ;

Masjid Faizan-E Madina Gimhae

Masjid ini selalu terbuka 24 jam. Kalian bisa mencari kegiatan masjid melalui websitenya. Masjid ini salah satu pusat kegiatan muslim di provinsi Gyeongsangnam.

16, Buncheong-ro 194 beon-gil, Gimhae-si, Gyeongsangnam-do ;

Baca Juga: 7 Hotel Ramah Muslim di Seoul Miliki Tempat Sholat

Nah, inilah masjid-masjid di Korea Selatan. Ada juga beberapa Islamic Center yang juga menyediakan tempat sholat. Rata-rata jam operasional untuk menghubungi pihak pengurus masjid yakni antara pukul 10 pagi hingga jam 7 malam.

Setiap masjid sudah dilengkapi dengan fasilitas sholat yang memadai seperti tempat wudhu, sajadah, al-qur’an, dan qibla. Namun, selama pandemi sebaiknya membawa alat sholat sendiri ya.

Oh iya, kalau kamu punya info-info yang lebih jelas mengenai masjid-masjid di Korea Selatan, jangan sungkan-sungkan untuk meninggalkan jejak di kolom komentar. Begitu pun juga jika terdapat salah informasi dalam artikel ini, silahkan dengan senang hati memberikan perbaikan di kolom komentar agar bisa saya betulkan. Makasih banyak 😀

Sumber bacaan:

  1. Visit Korea (https://visitkorea.or.id/akudankorea/unique-destinations/muslim-friendly?page=4)
  2. Halal Road (https://halalroad.com/explore/?type=prayer&search_keywords=Mosque&sort=top-rated)
  3. https://tenindonesia.com/punya-banyak-masjid-besar-di-berbagai-kota-korea-makin-patut-jadi-negara-ramah-muslim/
  4. https://keluyuran.com/masjid-di-korea-selatan/

About Author

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh :)

My name is Evhy, and I am Indonesian. I write about my daily life, food, book, adventure, beauty, fashion, useful information, and many things.
For any question or business inquired please contact me on evhy,project@gmail.com

Instagram: @evhykamaluddin
Check out my portfolio of Art and Photography: karya.evhykamaluddin.com

You might also enjoy:

10 Comments

  1. Mesjid yg pernah aku datangin cuma yg mesjid pusat Itaewon mbaa :D. Sisanya belum pernah hahahaha.

    Aku ga nyangka loh mba, ternyata mesjid di sana ada banyaaak. Yg di Paju pantesan aku prnh denger namanya, ternyata Deket Ama Kaesong yaaa. Pas ke Korut , aku mampir ke Kaesong, dan guidenya ada cerita ttg kota Paju.

    Korsel memang wisata muslimnya udh gampang sih. Aku slalu seneng kalo kesana :). Ga susah cari halal food, dan mesjid aja banyak begini. Kayakny LBH gampang nemuin drpd di Jepang. Di Jepang kayak Tokyo ato Osaka, ato kota2 yg sering turis banyak tempat ibadah dan halal food. Tp giliran ke kota kayak hachinohe, wassalaaaaam wkwkwkwk.

  2. Alhamdulillah, ada masjid2 besar di Korea Selatan. Kalau dilihat dari luar megah ya … ingin melihat bagian dalamnya, seperti apa ya. Aktivitas di dalamnya bagaimana ya ….

  3. demi apa baru tau ternyata banyak juga ya masjid di Korea, apalagi beberapa berada di dekat tempat wisata, pastinnya sebuah pengalaman menarik beribadah di mesjid korea. Kayaknya bakal lebih sahdu karena sembahyang di tempat minoritas

  4. Wah, banyak juga ya ternyata Masjid di Korea. Jadi gak perlu khawatir gak nemu masijd ya di sana. Uuuh, ku jadi kepengen ke Korea. Shalat di Masjid sana pasti beda ya rasanya daripada di sini

  5. Daerah Itaewon pun ada masjid ya pemandangannya pun indah sekali… bahkan di daerah pun sudah ada masjid ya di Korsel senang deh… Semoga bisa berkunjung ke masjid di sana kelak aamiin

  6. Adem banget bacanya, mashaAllah~
    Suka banget liat masjid dari berbagai negara yang membuktikan bahwa agama Islam adalah agama yang sudah tersebar ummatnya dan bisa bahagia hidup dalam kebaikan bersama yang lain.

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Enable Notifications OK No thanks